Rejang Lebong – Rabu, 01/03/2023, masyarakat desa Batu Dewa keluhkan keterlambatan pemasok ayam petelur dari pihak ke-tiga program ketahanan pangan dan dana BKK.
Program ayam petelur tersebut anggaran dana ketahanan pangan dan dana BKK tahun 2022, akibat keterlambatan dari pihak ke-tiga sampainya ayam petelur di desa Batu Dewa.
Saat dikonfirmasi via telpon, pihak pemasok mengatakan,” Untuk pesanan ayam dalam waktu dekat akan kami antar, seperti kesepakatan dengan pihak desa, karena menyesuaikan umur bibit ayam yang dipesan pihak desa, kami akan bertanggungjawab atas keterlambatan dan juga siap dikenakan sanksi dan denda pinalti sesuai dengan dokumen kerja sama,”katanya saat dikonfirmasi.
Andi selaku Sekretaris desa sekaligus koordinator kegiatan dan didampingi Dio selaku Kaur keuangan desa Batu Dewa” Untuk bibit ayam petelur desa kami masih menunggu dari pihak ke-tiga, ini pun terkendala pemesanan setelah APBdes perubahan diakhir tahun memang sedikit terlambat. Untuk kandang ayam ada dua titik, pakan dan obat-obatan semua sudah disiapkan,”ungkapnya.(Ysman)
.