Lubuk Linggau, ri-media.id – Pengendara yang melintas di Jalan Letkol Sukirno, Kelurahan Air Kuti, Kecamatan Lubuk Linggau Timur I, pada Selasa (5/8/2025), sempat dibuat terkejut. Bukannya menghadapi razia seperti yang mereka duga, justru mereka menerima hadiah istimewa dari aparat kepolisian.
Puluhan personel dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lubuk Linggau turun ke jalan bukan untuk menindak pelanggaran, melainkan membagikan bendera Merah Putih secara gratis kepada para pengguna kendaraan. Sebanyak 1.000 bendera kecil dibagikan kepada pengendara mobil dan motor dalam aksi simpatik menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80.
Dipimpin langsung oleh Kasatlantas AKP Marjuni, didampingi Kanit Regident IPDA Dedi Sudiar dan jajaran personel lainnya, kegiatan ini tak hanya membagikan bendera, tapi juga menjadi ajang menyapa warga, sekaligus mengajak masyarakat untuk menumbuhkan kembali semangat nasionalisme.
> “Kadang dalam rutinitas harian kita lupa bahwa 17 Agustus itu momen bersejarah. Melalui kegiatan ini, kami ingin mengingatkan warga untuk merayakannya, meski dengan cara sederhana seperti memasang bendera di kendaraan atau di depan rumah,” ujar AKP Marjuni di sela kegiatan.
Suasana pun berubah penuh senyum. Banyak pengendara langsung memasang bendera kecil itu di spion atau antena kendaraan mereka. Kehangatan dan keakraban terlihat jelas saat petugas menyapa warga dengan ramah.
Salah satu warga, Irawan, pengendara sepeda motor, mengaku sempat gugup ketika dihentikan.
> “Awalnya saya kira razia, ternyata dikasih bendera. Wah, salut dengan Satlantas, ini benar-benar jadi penyemangat buat menyambut 17-an,” katanya sembari tersenyum lebar.
Aksi ini menjadi bukti bahwa kehadiran Polri tidak hanya sebatas menjaga ketertiban lalu lintas, tetapi juga turut aktif menumbuhkan semangat cinta tanah air di tengah masyarakat. Dengan cara yang sederhana namun bermakna, Satlantas Lubuklinggau mengajak warga kembali mengibarkan semangat kemerdekaan—dimulai dari jalanan. (**)
Editor: Redaksi









