Kebakaran Gudang Rongsok di Bantul Berhasil Dipadamkan, Kerugian Capai Ratusan Juta

foto Tangkapan Layar Facebook

Bantul, ri-media.id – Kebakaran hebat melanda sebuah gudang rongsok di Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, Senin (3/3). Api yang berkobar sejak pagi akhirnya berhasil dipadamkan setelah tiga jam upaya pemadaman oleh tim pemadam kebakaran.

“Api utama sudah bisa ditangani, tinggal overhaul bara sisa pembakaran,” kata Kabid Damkarmat BPBD Bantul, Irawan Kurnianto. Saat ini, petugas masih melakukan pendinginan untuk memastikan tidak ada titik api yang tersisa.

Kebakaran dilaporkan terjadi sekitar pukul 10.00 WIB dan baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 13.30 WIB. Dalam insiden ini, satu orang mengalami luka bakar ringan.

Korban luka diketahui bernama Asroni, pemilik gudang yang merupakan warga Demak, Jawa Tengah. “Untuk luka bakarnya sekitar 2,5 persen. Dia sempat ikut memadamkan api di awal kejadian,” ujar Kapolsek Kasihan, Kompol Suharno. Dilangsir dari: Detik.com

Gudang beserta seluruh isinya hangus terbakar. Kerugian ditaksir mencapai Rp 550 juta, mencakup tumpukan kertas, kardus, plastik, besi, dan kayu yang tersimpan di dalamnya.

Penyebab kebakaran diduga akibat pembakaran stirofoam oleh Asroni. “Setelah dibakar, stirofoam tertiup angin dan menyambar benda lain yang mudah terbakar,” jelas Suharno.

Pemadaman sempat terkendala karena keterbatasan armada. Awalnya, dua unit mobil damkar dikerahkan, namun api yang terus membesar membuat petugas meminta bantuan tambahan. Total 11 armada dari BPBD Bantul dan Kota Yogyakarta dikerahkan untuk mengendalikan api.

Dengan padamnya kebakaran ini, petugas terus melakukan pemantauan di lokasi guna mencegah api kembali menyala. Polisi juga masih mendalami kejadian untuk memastikan tidak ada faktor lain yang memperparah kebakaran. (**)

Editor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *