Kepahiang, ri-media.id – Pemerintah Desa Batu Ampar, Kecamatan Merigi, menggelar musyawarah desa (mudes) pra pelaksanaan kegiatan pembangunan yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2025. Acara ini berlangsung pada 26 Februari 2025 di kantor desa setempat dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta pihak terkait.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Batu Ampar, Harwan Iskandar, menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastruktur desa secara bertahap. Ia juga menekankan pentingnya pengembangan potensi desa secara berkelanjutan, mewujudkan ketahanan pangan, serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Kami akan terus berupaya meningkatkan pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat. Selain infrastruktur, kami juga fokus pada pengembangan potensi desa yang berkelanjutan dan ketahanan pangan,” ujar Harwan Iskandar.
Musyawarah desa ini dipimpin langsung oleh Ferdi, anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), yang mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam setiap tahapan pembangunan. Ia menegaskan bahwa pembangunan yang baik harus melibatkan seluruh elemen masyarakat agar dapat berjalan dengan transparan dan sesuai kebutuhan warga.
“Kami berharap masyarakat bisa turut serta dalam proses perencanaan dan pengawasan, sehingga pembangunan yang dilakukan benar-benar sesuai harapan bersama,” kata Ferdi.
Hadir dalam acara tersebut Camat Merigi, tim pendamping desa profesional, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tokoh agama, kepala desa, jajaran pemerintah desa, tenaga ahli (TA) kabupaten, konsultan pengawas, serta unsur masyarakat lainnya.
Musyawarah ini menjadi langkah awal dalam memastikan bahwa seluruh program pembangunan di Desa Batu Ampar dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat. (Ysman)
Editor: Redaksi