Beranda Advertorial / Iklan Tokoh Lintas Agama Kota Lubuk Linggau Deklarasi Pemilu Damai 2024
Oplus_0

Lubuk Linggau, ri-media.id ,Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuk Linggau, H Koimudin, menghadiri Deklarasi Pemilu Damai 2024 yang melibatkan tokoh lintas agama se-Kota Lubuk Linggau serta pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Acara ini berlangsung di Klenteng Wie Teng Bio, Jl Riau, Kelurahan Taba Koji, Kecamatan Lubuk Linggau Timur I, Selasa (12/11/2024).

Dalam sambutannya, H Koimudin menekankan pentingnya menjaga kondusivitas selama tahapan Pemilu berlangsung. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memperkuat persatuan dan kesatuan guna menciptakan suasana pemilu yang damai dan menghasilkan pemimpin yang amanah.

“Jangan sampai ada benturan di masyarakat terkait tahapan Pilkada tahun ini. Mari kita jaga kesatuan dan persatuan agar Lubuk Linggau tetap aman, damai, dan melahirkan pemimpin yang bisa dipercaya,” ujarnya.

Koimudin juga mengimbau Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) untuk terus menyampaikan pesan-pesan damai kepada umat masing-masing. Selain itu, ia meminta para pasangan calon dan tim suksesnya untuk berkontribusi dalam menjaga kedamaian selama proses Pemilu.

Ketua FKUB Kota Lubuk Linggau, Ismu Rizal, menegaskan bahwa deklarasi ini merupakan bentuk komitmen bersama untuk menjaga kerukunan antar umat beragama di tengah pelaksanaan Pemilu.

“Deklarasi ini adalah langkah konkret dalam menjaga persatuan dan kerukunan antar umat beragama. Kita sudah sepakati bersama melalui penandatanganan ini untuk mewujudkan Pemilu 2024 yang aman dan damai,” ungkap Ismu Rizal.

Acara ini diakhiri dengan penandatanganan komitmen bersama oleh seluruh peserta sebagai simbol kesepakatan untuk menciptakan suasana pemilu yang damai dan harmonis di Kota Lubuk Linggau. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

A+ A-
RI Media

Live Search